Hari ini Pembukaan Pasar Rakyat Rangkaian hari Jadi Grobogan

Pedagang Memadati Alun Alun Purwodadi
Nirwana Pos Online
Masih Dalam rangkaian Hari Jadi Kabupaten Grobogan yang Ke - 292 malam ini (6/3)2018 pukul 21.06 WIB pedagang dari berbagai penjuru kota diantaranya Pati,Kudus,Jepara menampilkan barang daganganya yang dijual dengan
harga yang murah.
Seperti pakaian,kerajinan kayu,sisir dan beraneka macam keperluan rumah tangga,Bahkan pedagang menawarkan harga 10 ribu dapat 3 barang.

Suasana malam ini pedagang dikerubuti pembeli bahkan dagangannya banyak yang laris terjual, agar mendapatkan laba Pedagang nampak disini berusaha menjual barang dagangannya dengan harga setinggi mungkin.Bahkan pembeli akan berusaha mendapatkan barang dengan harga semurah mungkin.Malam ini pedagang dan pembeli  melakukan tawar-menawar hingga suasana alun alun Purwodadi ramai.

Pada (7/3) 2018 pukul 09.00 pagi nanti akan pembukaan pasar rakyat dan pencanangan GISA ,yang dilanjutkan Acara Parade seni budaya.

Pedagang dibanjiri oleh pengunjung mulai pukul 17.00 WIB namun setelah pukul 20.00 WIB hujan deras.

Pedagang Topan (43) Warga Purwodadi Grobogan mengatakan."kalau tidak hujan dagangan pakaian laku terjual,pedagang yang mangkal disini adalah teman teman saya mas,dan tak satupun pedagang yang ditarik retribusi karena agendanya adalah memperingati hari jadi Kabupaten Grobogan.Mereka semua adalah pedagang teman kami dari kota Pati,besok pagi ada pembukaan pasar rakyat semoga dagangan kami terjual."jelasnya.(Gus Murgan)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Redaksi Metro Realita